• +62 285 4416629
  • This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Visi dan Misi

Visi & Misi

Visi dan Misi Pemerintah Kabupaten Pekalongan

Tahun 2021 - 2026

VISI

Visi Bupati dan Wakil Bupati Pekalongan terpilih periode tahun 2021-2026 dalam RPJMD adalah:

″Terwujudnya Masyarakat Kabupaten Pekalongan Yang Sejahtera, Adil, Merata (Setara) dan Berbudaya Gotong Royong″

Penjelasan unsur visi menggunakan konsep dari Bupati/ Wakil Bupati terpilih 2021-2026 dan rujukan pada konsep utama RPJPD kabupaten Pekalongan 2005-2025. Penjelasan unsur visi berguna untuk merumuskan indikasi keberhasilan pencapian visi daerah, dan menjadi pegangan stakeholder terkait untuk menurunkan ke dalam rencana kerja pembangunan sektoral dan kewilayahan. Berikut penjelasan unsur visi dan indikasi pencapaiannya.

1. SEJAHTERA, adalah suatu kondisi Kabupaten Pekalongan dengan harapan:

a. Terpenuhinya kebutuhan dasar yang meliputi sandang, pangan dan papan bagi warga masyarakat Kabupaten Pekalongan;
b. Memperoleh pelayanan pendidikan dan kesehatan yang layak dan memadai;
c. Terbukanya lapangan kerja yang seluas-luasnya;
d. Penyerapan tenaga kerja dengan penghasilan yang memadai;
e. Mampu bersaing dan berinovasi dalam dunia Perekonomian dengan berbasis penguatan Ekonomi Kerakyatan yang mandiri.

2. ADIL, kondisi yang diinginkan dari visi ini adalah:

a. Menghilangkan kesenjangan antar wilayah di Kabupaten Pekalongan;
b. Menghilangankan Ego Struktural;
c. Menghilangkan Diskriminasi dan segala bentuk ketidakadilan didalam kehidupan masyarakat Kabupaten Pekalongan;
d. Pelaksanaan segala regulasi dan Perundang-undangan yang berkeadilan.

3. MERATA,merupakan suatu kondisi yang diharapkan agar:

a. Pendistribusian kegiatan pembangunan secara merata di semua wilayah dan sektor atau bagian;
b. Terpenuhinya Infrastruktur publik yang memadai;
c. Terbukanya koneksivitas antar wilayah.

4. BERGOTONG ROYONG: adalah suatu kondisi yang diharapkan agar masyarakat Kabupaten Pekalongan:

a. Bahu membahu dalam menyelesaikan masalah dan atau pekerjaan
b. Menumbuhkan sikap sukarela dan ikhlas
c. Menumbuhkan sikap tolong menolong
d. Mempererat tali silahturahmi dan atau persaudaraan
e. Meningkatkan Rasa Solidaritas;
f.  Memperkokoh Persatuan

MISI

Misi adalah rumusan umum mengenai cara atau upaya yang perlu dilakukan untuk menjamin tercapainya visi. Dalam rangka mencapai visi Kabupaten Pekalongan, dirumuskan misi yang akan dilaksanakan sebagai berikut :

  1. Membangun masyarakat Kabupaten Pekalongan yang Nasionalis Religius
  2. Menciptakan pemerintahan yang bersih, berwibawa, dan inovatif
  3. Menyediakan infrastruktur publik yang merata
  4. Meningkatkan pelayanan kesehatan dasar yang berkualitas dan terjangkau
  5. Menyediakan pendidikan dan meningkatkan mutu layanan serta mutu pendidikan yang memiliki daya saing
  6. Menumbuhkembangkan UMKM sebagai basis perekonomian rakyat
  7. Menciptakan dunia usaha dan investasi yang adil untuk mengatasi pengangguran
  8. Mengembangkan potensi wisata secara serius menuju peningkatan ekonomi rakyat
  9. Menyediakan kebutuhan petani dan nelayan yang memadai serta menyediakan peluang pasar yang luas
  10. Memperkokoh kerukunan hidup beragama, bergotong royong dan berbudi pekerti
  11. Mengembangkan potensi kepemudaan, seni budaya dan olahraga

Sesuai dengan tugas dan fungsinya, OPD Kecamatan Wiradesa mengarah pada pencapaian unsur misi RPJMD yang terkait dengan tugas dan fungsi Kecamatan ya itu misi ke-2 yaitu: Menciptakan pemerintahan yang bersih, berwibawa, dan inovatif, dengan tujuan meningkatkan kualitas penyelenggaran pemerintahan yang yang baik dan bersih. Dimana sasaran yang ingin dicapai yaitu untuk Meningkatnya efektifitas pelayanan pubik yang didukung pemanfaatan teknologi informasi.


© 2024 Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Pekalongan. All Rights Reserved.